PADANG – Salah satu tim klasik Indonesia, Semen Padang FC dipastikan kembali ke pentas Liga 1 musim depan. Kabau Sirah meraih tiket promosi setelah mengalahkan Persita Tangerang di babak semifinal Liga 2.
Pasukan Safriyanto Rusli menekuk Persita 3-1 di Stadion Haji Agus Salim, Kota Padang, Kamis (28/11) sore WIB. Total agregat, Semen Padang unggul 3-2 atas Pendekar Cisadane. Di leg pertama, Semen Padang hanya kalah 1-0 dari Persita.
Bermain di hadapan ribuan pendukung Kabau Sirah di Haji Agus Salim, Semen Padang tertinggal lebih dulu lewat gol Ryan Kurnia di menit 29. Penonton tuan rumah langsung menjawab dengan gol oleh Risky Novriyansiah di menit 32.
Empat menit kemudian, Pandeka Minang berbalik unggil 2-1 dari Persita. Kali ini gol Semen Padang tercipta lewat aksi brilian Afriyansyah.
Satu gol lagi diciptakan anak-anak Indarung Padang di babak kedua, tepatnya di menit 57. Semen Padang mendapat hadiah penalti setelah adanya pelanggaran pemain Persita di kotak penalti. Eksekutor titik putih dilaksanakan bintang asli Sumatera Barat Irsyad Maulana yang dengan mudah mengecoh kiper Persita.
Semen Padang pun dipastikan lolos ke partai puncak Liga 2. Selain berpeluang meraih trofi, Semen Padang memastikan tiket ke Liga 1 musim depan.
Semen Padang sebelumnya terdegradasi ke Liga 2 setelah finis di urutan tiga terakhir Liga 1 2017.
Semen Padang akan berhadapan dengan PSS Sleman di partai puncak yang akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, pada Ahad (2/12).