Dokter kandungan wanita merupakan dokter kandungan yang menjadi favorit. Selain kenyamanan berinteraksi karena pasien kandungan adalah wanita, ada juga kecenderungan untuk lebih memilih dokter kandungan wanita karena area yang dibahas adalah seputar kewanitaan dan intim sehingga ketika akan dilakukan pemeriksaan, pasien lebih nyaman dengan dokter yang wanita.
Salah satu contoh yang menjadi pasien lebih memilih dokter yang berjenis kelamin wanita sebagai dokter kandungannya adalah ketika akan melakukan pemeriksaan USG. Pemeriksaan USG jika masih terlalu dini biasanya melalui USG transvaginal yang tentunya dimasukkan melalui vagina. Jika dokter yang memeriksa adalah lelaki pasti ada rasa canggung untuk melakukan hal tersebut.
Berikut kami sajikan beberapa dokter kandungan wanita yang menjadi pilihan di kota Medan
1. dr Sarah Dina Sp.OG (K)
Dokter Sarah Dina Sp.OG (K) termasuk salah satu dokter kandungan terbaik yang ada dikota Medan. dr Sarah Dina membuka praktek di Jl. Brigjen Katamso, Kampung Baru Medan. Jika anda mengakses melalui Jalan Juanda maka praktiknya tidak jauh setelah melewati simpang Jalan Pelangi.
2. dr Angel Jelita Sp.OG
Dokter Angel Jelita Sp.OG ini juga termasuk dokter kandungan yang favorit di kota Medan. Dapat dilihat dari jumlah antrian yang berada di tempat praktiknya yang beralamat di Jalan AH Nasution tepatnya disamping Asrama Haji Medan. Biaya untuk konsultasi yang berobat di sini pun termasuk terjangkau.
3. dr. Rachma Bachtiar, Sp.OG
Dokter Rachma Bachtiar termasuk dokter yang terkenal di Medan. Beliau juga menjadi dokter spesialis di Rumah Sakit Stella Marris, Rumah Sakit Sarah dan Rumah Sakit Malahayati. Beliau juga membuka praktek di Jalan Bilal Ujung No. 85C dekat dengan Rumah Sakit Imelda dan STIKES Imelda Medan.
Salam kenal !
dokter kandungan wanita di Medan
salam kenal juga mbak..
Sangat bermanfaat. Semoga bisa memberi kontribusi kepada banyak orang.
Prakter dr. Rahmah yg dibilal buka jam brapa? Hari apa?
Nomor yang bisa dihubungi ada gak ya untuk membuat janji dengan dokter
Nomor yang bisa di hubungi ada dok