Liverpool – Luar Biasa. Ya, Liverpool ke final Liga Champions 2018/2019! Di leg kedua semifinal, The Reds menghajar Barcelona 4-0 dan berhak ke final dengan keunggulan agregat 4-3.
Di Stadion Anfield, Rabu (8/5/2019), Liverpool, yang kalah 0-3 di Camp Nou, langsung unggul sejak menit ketujuh. Divock Origi membuka keran gol Si Merah, dan keunggulan 1-0 bertahan hingga jeda.
Di babak kedua, Liverpool menambah tiga gol lewat dua gol Gioginio Wijnaldum di menit ke-54 dan 56, serta satu gol lagi dari Origi di menit ke-79. Hasil ini membuat Liverpool membalas kekalahan 0-3 pada leg pertama, dan berhak melenggang ke final.
Selanjutnya Liverpool tinggal menunggu pemenang Ajax Amsterdam vs Tottenham Hotspur, yang baru akan bertanding Kamis (9/5/2019). Final akan dilangsungkan di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, pada 1 Juni 2019.