Padangsidimpuan – Ada yang menjadi perhatian masyarakat Padangsidimpuan saat pawai karnaval hari jadi Pemko Kota Padangsidimpuan ke 17 tahun 2018,Rabu(17/10/2018).
Dimana Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution mendapat kejutan dari marching band SMP N 1 Padangsidimpuan.
Dimana usai memberikan penghormatan,rombongan marching band yang didampingi Kepala Sekolah mereka,memberikan kue ulang tahun HUT Pemko ke 17 kepada Walikota Padangsidimpuan.Sontak mendapat kejutan dari marching band SMP N 1 Padangsidimpuan.Walikota Padangsidimpuan tersenyum.Usai meniup lilin kue ulang tahun tersebut,kemudian Kepala Sekolah SMP.N 1 Padangsidimpuan menyuapin Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution dan Wakil Walikota Padangsidimpuan Arwin Siregar.
Pada HUT Pemko Padangsidimpuan ke 17 tahun 2018 ini pada pidato Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution saat Upacara Peringatan HUT ke 17 Pemko Padangsidimpuan di Stadion H.M Nurdin,Walikota Padangsidimpuan berharap kepada seluruh elemen masyarakat Kota Padangsidimpuan, untuk terus menumbuh kembangkan rasa persatuan dan kesatuan serta menciptakan rasa mendorong dan semangat memiliki dalam membangun daerah,serta memperkuat kecintaan terhadap Bumi Dalihan Natolu.(Idham).