MEDAN – Medan Utama memastikan tiket ke babak nasional Liga 3. Hasil itu didapat setelah mereka menekuk Batang Anai dengan skor 4-2 di Stadion Mini USU, Sabtu (20/10/2018).
Empat gol Medan Utama diciptakan Faisal Ramadhoni (tiga gol), M Uday, sedangkan dua gol Batang Anai dicetak oleh Randi Chandra dan Muhamad Jeri.
Pada babak pertama sejatinya Medan Utama unggul 2-0. Kemuduan pada babak kedua, mereka menambah keunggulan menjadi 3-0. Namun, Batang Anai mampu memperkecil ketinggalan dengan menjadi 3-2.
Peluang Batang Anai untuk menyamakan kedudukan pun makin terbuka. Alih-alih menyamakan kedudukan, Batang Anai kembali kebobolan. Medan Utama berhasil menambah keunggulam menjadi 4-2 disisa waktu yang ada.
Pelatih Medan Utama, Zefrizal mengaku kemenangan mereka berhasil diraih lantaran sudah mengetahui permainan Batang Anai. Sehingga ia sudah mengantisipasi beberapa pemain Batang Anai yang akan merepotkan pemainnya.
“Kita sudah mengetahui cara main mereka Kita buktikan hari ini mampu main terbuka. Sebenarnya Batang Anai bagus, tapi kita sudah tau cara mengatasinya,” ujarnya usai laga.
Pada babak selanjutnya, Zefrizal tetap akan memberikan evaluasi terhadap pemainnya. Jika bisa melakukan penambahan pemain, mereka siap mencari pemain baru.
“Selanjutnya kita belum tahu bisa penambahan pemain. Ada beberapa lini yang perlu ditambah. Kemudian soal mental bertanding merwka yang perlu dibenahi,” ungkapnya.
Sementara Pelatih Batang Anai, Aminuddin menilai kemenangan Medan Utama hanya faktor keberuntungan.
“Dari sisi permainan kita sama, tapi keberuntungan belum berpihak kepada kami. Tim tuan rumah diunggulkan karena wasit lebih berpihak kepada mereka. Beberapa pelanggaran yang lebih menguntungkan kepada tuan rumah,” pungkasnya.